DAY 1: Medan – Tebing Tinggi – Parapat (L,D)
Tiba di Kualanamu Airport Medan rombongan akan disambut oleh Tour Guide, dan perjalanan akan dimulai ke restaurant untuk makan siang. Setelah makan siang Perjalanan dilanjutkan ke Parapat melintasi kawasan perkebunan karet, sawit dan coklat serta persawahan. Selama perjalanan rombongan akan Singgah di Pematang Siantar untuk membeli makanan ringan khas setempat seperti Ting-ting, Teng-teng, dan kue kacang, dan perjalanan dilanjutkan kembali menuju parapat. Setibanya di Parapat rombongan akan langsung check in hotel. Acara bebas sampai dengan makan malam yang disediakan di Parapat sambil menikmati suasana malam hari.
DAY 2: Parapat- Tour ke Pulau Samosir – Brastagi (B,L,D)
Setelah sarapan pagi di hotel, perjalanan akan dimulai dengan menggunakan boat mengunjungi kampung Tomok untuk melihat makam tua Raja Sidabutar, dan belanja souvenir khas daerah setempat, lalu perjalanan dilanjutkan ke kampung Ambarita untuk melihat pengadilan dan tempat eksekusi hukuman pada masa kekuasaan Raja Sialagan. Setelah itu perjalanan Kembali ke Parapat untuk makan siang dan dilanjutkan ke Brastagi yang merupaka daerah pegunungan yang berhawa sejuk dan terkenal dengan beragam bunga, sayur dan buah. Di perjalanan rombongan akan Singgah di Pematang Purba melihat rumah Raja Batak Simalungun, dan air terjun Sipiso-piso. Setibanya di Brastagi, rombongan langsung check in hotel dan makan siang di restoran lokal dan acara bebas sampai dengan makan malam yang akan disediakan di restoran lokal.
DAY 3: Brastagi – Medan (B,L,D)
Setelah sarapan pagi di Hotel, rombongan akan Check Out hotel, dan Berkunjung ke Bukit Gundaling untuk melihat Gunung Sibayak ( 2.172 meter) dan Gunung Sinabung ( 2.417 meter ) dan Pasar Buah. Setelah itu perjalanan dilanjutkan ke Medan untuk City Tour dan Shopping dengan mengunjungi Istana Sultan/Maimoon, Mesjid Raya, Batik Shop, sulaman, telekung dan Shopping Mall. Check in hotel dan makan malam disediakan di restoran lokal. Dan acara bebas untuk menikmati suasana malam Kota Medan.
DAY 4: Hotel – Airport (B,L,D)
Sarapan pagi di hotel. Acara bebas sambil menunggu waktu transfer ke Airport untuk terbang pulang ke rumah dengan kenangan indah dari Kota Medan / Danau Toba / Brastagi.
You’re here to experience a legendary place and be guided by those who know the Indonesia best. Travellers and backpacker around the world choose Travacello, because is it we want for you as well. And we bring your to explore Indonesia, to see the last paradise.
info@travacello.com
Kokan Permata Kelapa Gading Blok E.30 (Jl. Boulevard Bukit Gading Raya). Jakarta Utara. 14240
We’re open Monday – Saturday, 09.00 – 18.00 (GMT +7)